GASTRONOMY GUIDE : Perjalanan Kuliner Melalui Jantung Jawa
Main Article Content
Abstract
Kuliner Jawa bukan hanya tentang rasa, tetapi juga tentang cerita dan tradisi yang terjaga dari generasi ke generasi. Setiap hidangan mencerminkan filosofi, nilai-nilai, dan kearifan lokal yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Jawa. Melalui buku ini, kami berusaha menggali dan menyajikan berbagai jenis hidangan khas Jawa, dari bahan-bahan yang digunakan, proses memasak, hingga makna yang terkandung di dalamnya.
Buku ini disusun dengan tujuan memberikan pemahaman yang mendalam mengenai kuliner Jawa kepada mahasiswa, akademisi, peneliti, dan para pecinta kuliner. Kami berharap buku ini dapat menjadi referensi yang bermanfaat dan menginspirasi pembaca untuk lebih mengenal, mengapresiasi, dan melestarikan kuliner tradisional Jawa.